DPD Partai Garuda – Provinsi Bangka Belitung menggelar pembekalan bagi bakal calon legislatif (bacaleg) yang akan bertarung pada Pemilu 2024 mendatang.
Kegiatan yang bertempat di Cordela Hotel Pangkalpinang, Sabtu (26/8/2023) tersebut dihadiri langsung oleh Wakil Ketua Umum sekaligus Ketua Bapilu Partai Garuda Teddy Gusnaidi, Ketua OKK Partai Garuda Ir Faisal dan Wakil Sekjen Partai Garuda Yehamja Alhamid.
Ketua Bapilu Partai Garuda Teddy Gusnaidi mengatakan kedatangannya ke Provinsi Bangka Belitung memiliki tujuan memberikan bimbingan langsung pada bacaleg menjelang dibukanya tahapan kampanye.
“Artinya kita mau menyampaikan ke caleg-caleg, artinya arahan dari pusat. Kemudian harapannya (hal itu) bisa diserap dan dilaksanakan caleg di sini,” ujar Teddy, Sabtu (26/8/2023).
Tak hanya itu, ia juga berpesan pada bacaleg Garuda di seluruh Babel agar pesan agar mereka tidak terlalu banyak mengumbar janji, karena masyarakat sudah kenyang hanya diberikan sekedar janji.
“Kita kan udah muak ya, kalau caleg itu datang umbar janji, umbar janji, terus lupa. Yang harus kita lakukan adalah back to basic, kita menyampaikan ini lho fungsi dari anggota dewan, karena selama ini fungsi anggota dewan itu, (seperti) tidak berjalan,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Garuda Provinsi Bangka Belitung Andy Pratama menyampaikan, pihaknya bertekad akan meraih kursi seperti yang sudah ditargetkan.
“Target kita, dari provinsi hingga kabupaten/kota ada 30 kursi. Akan ada strategi dari interna kami, bagaimana kita bersosialisasi atau kampanye yang akan kita diskusikan,” katanya.
Akan tetapi, ia juga berpesan agar tidak ada bacaleg yang menggunakan politik uang untuk bisa meraih target kursi tersebut.
“Kita harus jadi caleg yang berkualitas dan berintegritas yang bisa dipercaya masyarakat,” pungkas Andy.
Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com
https://bangka.tribunnews.com/2023/08/26/dpd-partai-garuda-babel-gelar-pembekalan-bagi-bacaleg.